Para Siswa Angkatan 28 SMA TN Siap Unjuk Kebolehan di Malam Panda Jaya
Selasa, 12 Desember 2017
Maya Miranda Ambarsari
Bagikan

Para Siswa Angkatan 28 SMA TN Siap Unjuk Kebolehan di Malam Panda Jaya

Paguyuban Panda 3 Jaya TN 28 akan menggelar Malam Panda Jaya guna mempererat silaturahmi antara orangtua siswa dan para siswa kelas X SMA Taruna Nusantara asal Jakarta..

Kegiatan tersebut akan digelar pada Selasa, 19 Desember bertempat di Gedung Auditorium PTIK.

Maya Miranda Ambarsari, Ketua Panitia Malam Panda Jaya mengatakan dalam acara tersebut para siswa kelas X angkatan 28 SMA Taruna Nusantara akan menampilkan berbagai kreativitas.

Mulai dari tari-tarian tradisional seperti tari lenggang nyai, tari modern, paduan suara, band, hingga fashion show berbagai seragam yang digunakan siswa mulai dari bangun tidur hingga malam ketika akan tidur.

“Malam Panda Jaya itu merupakan salah satu kegiatan yang di mana anak-anak tampil untuk unjuk kreativitas, saat kepulangan mereka dari sekolah," tutur Maya, ibunda dari Muhammad Khalifah Nasif yang merupakan salah satu siswa SMA Taruna Nusantara.

Kepala SMA Taruna Nusantara, Drs. Usdiyanto, M.Hum, mengatakan, Malam Panda Jaya  dapat menjadi media pendidikan yang sangat baik dan penting bagi siswa SMA TN.

"Kegiatan ini dapat menjadi wahana latihan memimpin dan mempersiapkan suatu kegiatan dengan baik sehingga dapat memberi karya terbaik. Seperti janji siswa dalam TRI PRASETYA SISWA yang intinya siap memberi karya terbaik bagi MASYARAKAT, BANGSA, NEGARA DAN DUNIA," tuturnya.

Di samping itu, dia juga menilai bahwa Malam Pandajaya  dapat menjadi media pembelajaran organisasi dan kepemimpinan para siswa SMA TN. Pasalnya, sebagai besar kegiatan Panda Jaya tersebut direncanakan dan dilaksanakan oleh siswa.

"Ini juga bisa menjadi media pengembangan entreupreneurship, advertorial, maupun manajerial bagi siswa SMA TN," tutupnya.


Komentar

Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar